Kodim 1702 Jayawijaya Hadiri Bakti Sosial Donor Darah Peringati Hari Bhayangkara ke 78

    Kodim 1702 Jayawijaya Hadiri Bakti Sosial Donor Darah Peringati Hari Bhayangkara ke 78

    Wamena - Dipimpin Pasipers Kodim 1702/Jayawijaya Letda Inf Paisal, anggota Kodim 1702/Jayawijya mengikuti kegiatan bakti sosial donor darah dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara Ke-78 Tahun 2024, bertempat di Polres Jayawijaya Jln. Bayangkara, Distrik Wamena, Kabupaten Jayawijaya, Provinsi Papua Pegunungan, Rabu (12/06/2024).

    Dikonfirmasi, Rabu (12/06/2024), Pasipers Kodim 1702/Jayawijaya Letda Inf Paisal menerangkan, kegiatan donor darah ini untuk memperingati HUT Bhayangkara Ke-78 Tahun 2024.

    “Kegiatan donor darah ini diselenggarakan oleh Polres Jayawijaya, selain untuk memperingati HUT Bhayangkara Ke-78 kegiatan bakti sosial donor darah ini dilakukan sebagai wujud peduli kemanusiaan TNI dalam membantu PMI untuk memenuhi ketersediaan darah di wilayah Kabupaten Jayawijaya, ” terang Pasipers.

    Sementara itu, Kapolres Jayawijaya AKBP Heri Wiboso, S.IK., mengatakan, terimakasih dan apresiasi kepada TNI dalam hal ini Kodim 1702/Jayawijaya atas peran sertanya berpartisipasi dalam kegiatan donor darah secara sukarela untuk kemanusian.

    “Terimakasih kepada Kodim 1702/Jayawijaya yang telah menyempatkan untuk mengikuti kegiatan donor darah dalam rangka memperingati HUT Bhayangkara Ke-78. Semoga sumbangsih ini menjadi amal ibadah bagi para pendonor, ” ucapnya.

    kodim 1702 papua pegunungan donor darah hari bhayangkara bakti sosial tni
    Dony Numberi

    Dony Numberi

    Artikel Sebelumnya

    Melalui Komsos, Prajurit Lintas Udara 432...

    Artikel Berikutnya

    Dengan Racikan Cinta Kasih Dokter Satgas...

    Komentar

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Kesatria Mayangkara Hadirkan Senyum di Papua, Satgas Yonif 503/Mayangkara Obati Warga dan Hibur Anak-Ana
    Hidayat Kampai: Ketika Nada Terlarang Mengusik Fokus Siswa
    Sinergi Satgas Yonif 509 Kostrad dan Warga Intan Jaya dalam Kerja Bakti Bersama, Bangun Kebersamaan dan Jaga Keamanan

    Tags